logo

Mahkamah Agung Republik Indonesia

Pengadilan Negeri Arga Makmur

Jl. Jenderal Sudirman No. 226 Arga Makmur, Kab. Bengkulu Utara, Prov. Bengkulu

ELMARI

eRaTeRang

JDIH Pengadilan Negeri Arga Makmur

KomDaNas

PTSP Virtual

SiKep

SiMARI

SIPP Pengadilan

SiWas

PEMERIKSAAN REGULER SEMESTER I OLEH PENGADILAN TINGGI BENGKULU PADA PENGADILAN NEGERI ARGA MAKMUR

PEMERIKSAAN REGULER SEMESTER I OLEH PENGADILAN TINGGI BENGKULU PADA PENGADILAN NEGERI ARGA MAKMUR

Tim Pengawasan Pengadilan Tinggi Bengkulu yang dipimpin oleh Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Bengkulu, Dr. Joni, S.H., M.H., Selasa (04/06/2024) melaksanakan fungsi pengawasan reguler semester I Tahun 2024 di Pengadilan Negeri Arga Makmur. Beranggotakan para Hakim Tinggi, H. Sumedi, S.H., M.H., Dedy Hermawan, S.H., M.H., Zainuri, S.H., dan Yose Ana Roslinda, S.H. M.H. Selain itu hadir pula Panitera Pengadilan Tinggi Bengkulu, Drs. H. Asmar Josen, S.H., M.H. serta pejabat struktural, pejabat fungsional, dan pelaksana Pengadilan Tinggi Bengkulu. Rombongan disambut Ketua Pengadilan Negeri Arga Makmur, Pangeran Hotma Hio Patra Sianipar, S.H., M.H., Wakil Ketua Pengadilan Negeri Arga Makmur, Kemas Reynald Mei, S.H., M.H., beserta jajaran para pejabat struktural dan fungsional, pelaksana, dan PPNPN Pengadilan Negeri Arga Makmur. Ketua Tim Pengawasan mengatakan bahwa pengawasan reguler dimaksudkan agar hal-hal yang kurang baik untuk diperbaiki, dan capaian yang sudah baik agar dipertahankan bahkan ditingkatkan. Ketua Pengadilan Negeri Arga Makmur menyambut baik kedatangan Tim Pengawasan Pengadilan Tinggi Bengkulu dan berkomitmen untuk tetap menjaga integritas dan meningkatkan kinerja serta bersungguh-sungguh melakukan introspeksi berdasarkan catatan tim pengawasan untuk mewujudkan visi dan misi Mahkamah Agung menjadi badan peradilan yang agung. (aliwardana)

#humasmahkamahagung #badilum #berakhlak #banggamelayanibangsa